JAKARTA, KOMPAS.com – Partai Demokrat menilai peretasan pada situs web Front Pembela Islam (FPI), Rabu (24/7/2013), di tengah maraknya pemberitaan tentang bentrok yang melibatkan FPI dengan warga Kendal, Jawa Tengah, pekan lalu, sebagai suatu pelajaran. Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Melanie Leimena mengatakan peretasan itu perlu diperhatikan sebagai bentuk penolakan masyarakat terhadap tindakan anarkistis FPI.
"Saya rasa bagus. Ini respon masyarakat yang harus diperhatikan. Saya rasa seluruh masyarakat menolak adanya aksi kekerasan seperti itu," ujar Melanie di Kompleks Parlemen, Rabu siang.
Wakil Ketua Majelis Pemusyarawaratan Rakyat ini mengaku mengecam aksi kekerasan yang dilakukan ormas mana pun, termasuk FPI. Apalagi, kata Melanie, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono sudah memberikan pernyataan dan teguran atas aksi anarkis di Kendal.
Ia pun setuju dengan wacana pembubaran ormas anarkis karena sudah banyak pihak yang merasa resah dengan keberadaan ormas itu.
"Namun, harus dipahami bahwa secara moral aksi ormas itu tidak bisa dibenarkan. Tapi soal pembubaran, ini soal segi hukum, harus dilihat baik-baik aturannya?" ucap Melanie.
Seperti diberitakan, situs web milik FPI telah diretas dan isinya tidak bisa diakses publik pada Rabu siang ini. Saat dikunjungi Kompas.com, halaman depan situs dengan alamat www.fpi.or.id itu hanya menampilkan tulisan "Nih Site udah berapa backdoor ditanem? :wkwk".
Namun, beberapa menit kemudian tulisan di atas telah berubah menjadi "Situs Ini Pindah Ke id.wikipedia.org/wiki/Daftar_aksi_Front_Pembela_Islam". Tak lama, tulisannya kembali berganti menjadi "FRONT PENGHANCUR ISLAM ! Situs Yang Udah Mau Almarhum Ini Pindah Ke id.wikipedia.org/wiki/Daftar_aksi_Front_Pembela_Islam".
Peretas situs ini kemungkinan tak hanya dilakukan oleh satu orang. Para peretas terlihat seperti bergantian menuliskan pesannya di situs tersebut.
Editor : Caroline Damanik
Anda sedang membaca artikel tentang
Situs FPI Diretas, Demokrat: Bagus...
Dengan url
http://warmcupofblackcoffee.blogspot.com/2013/07/situs-fpi-diretas-demokrat-bagus.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Situs FPI Diretas, Demokrat: Bagus...
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Situs FPI Diretas, Demokrat: Bagus...
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar